(postingan ini dari blog utama saya; ade-syahlan.blogspot.com
Tak terkira gembira, setelah mengambil hasil labor tadi siang pukul 13.30 WIB. Ternyata kadar glukosa puasa saya sudah 116 mg/dl, hampir mendekati angka paling ideal 110 mg/dl. Beda jauh saat 7 April lalu yang mencapai 155 mg/dl. Tapi aneh juga, mengapa dokter Danang, tak minta periksa glukosa setelah makan dua jam ya?
Saya tak bisa bertanya pada dokter Danang. Ternyata, sesudah dapat hasil labor tadi, dan saya bolak-balik cari fotokopi di RSBK, dan baru melapor lagi ke pendaftaran, ternyata jadwal dokter Danang sudah habis. Dan besok saya dijadwalkan berjumpa dengan dia lagi. Hmm...nomor antrian tiga pula.
Tapi tak apa. Saya kabari hasil labor kepada istri dan ibu. Mereka mengucap syukur, alhamdulillah. Berarti juga tak sia-sia diet saya, makan nasi 100 gram setiap kali makan. Bahkan, sudah seminggu pula tidak makan nasi saat malam.
Lebih oke lagi. Ternyata kadar kolesterol saya 193 mg/dl. Sedangkan angka bagusnya untuk orang Indonesia, 200 mg/dl. Tapi angka lainnya Direct HLDC 30 mg/dl dan LDL 132 mg/dl, saya belum mengerti. Ini sambil postingan, lagi search juga ke mbah google.
Mau tahu saya berdiet sehingga berhasil mengurangi glukosa darah, silakan baca blog saya diabetesku.blogspot.com
Selasa, April 22, 2008
Alhamdulillah, Kadar Glukosa Saya Turun
Labels:
Jumpa Dokter
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar